Senin, 29 Desember 2008

KONTRAS TINGGI

Gereja
By Antonius.


Data tehnis :

Kamera : Nikon D40
Speed : 1/160
f stop : 9
Iso : 100
WB : auto



Memotret waktu travel memang sering mengambil seadanya pada pencahayaan yg se ada nya pula.
Foto ini diambil pada siang hari dimana terindentikasi dengan bayangan menempel pada orang yg berjalan membentuk sudut 70-80 drajat..... akan tetapi foto ini menampilkan detil yg bagus baik untuk hi light FG dan baju putih dan shadow di bagunan gereja berdetil pula....
Sudah cukup berkualitas untuk sebuah foto dukumentasi sebagai kenang kenangan.... salam....
moses.... terima kasih atas kiriman fotonya.

KIAT MEMOTRET

Hamster
by Mgi



Data tehnis :
Kamera : SONY pocket DSC 150
Speed : 1/50
f stop : 4
Iso : 320
WB : auto


Memotret dg hi angle.....Anda akan melihat dunia fotografi yg lain dimana kita selalu melihat dengan se arah pandangan mata pada foto umumnya....
Memang memotret hamster yg kecil dan gesit memerlukan kesabaran .
Dan pencahayaan pun minim pula.... agar hamster bisa dikontrol ikatlah sepotong roti sebagai pemancing di lensa dan kalau dia lapar akan mengikuti kemanapun lensa anda diarahkan....
Foto ini moment nya sudah bagus dan komposisinya juga serta BG gelap sangat menonjolkan poi hamsternya.
Bintang dimata tidak selalu terjadi ...karena pantulan pada pusat titik sinar yg kecil..... terekam waktu motret.....
Salam...... terima kasih atas kiriman fotonya yg kedua kali..... moses.


KONTRAS TINGGI


Air Mancur
by Abdul M




Data tehnis :
Kamera : Prosumer
Speed : 1/400
f stop : 9
Iso : 100
WB : auto.

Abdul said...... kenapa back ground jadi gelap , bisakah diterangkan waktu motret ?


Salam.... mas Abdul

Foto ini memang pada cahaya kontras tinggi dimana POI air mancur bertaut jauh perbedaan f stopnya dg BG.... jadi sudah tepat tehnik pemotretannya.
POI air mancur yg silau menjadi bertektur tentu akan dikurangi pencahayaannya sekitar 2 stop (under exposed) sedangkan BG sudah gelap akan kehilangan detil tentunya...... jika kita ingin detil di BG tentu air mancur ter exposed over dan menjadi wash out.
Jadi secara tehnis kedua ditampilkan berdetil tidak memungkinkan.
Tapi apa yg dirisaukan .... bisa di olah di PS dengan menaikan kurva bagian shadow dan dark area.
salam...... moses. terima kasih atas kiriman fotonya .